Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Evakuasi Truk Masuk Jurang, Jalur Gumitir Jember Macet hingga 4 Km

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Detik.com



Jember

Polisi menutup total jalan penghubung Jember-Banyuwangi di jalur Gumitir, Kecamatan Silo. Penutupan dilakukan untuk mengevakuasi truk masuk jurang setelah mengalami kecelakaan tunggal.

Estimasi evakuasi truk diperkirakan memakan waktu sekitar 2 jam, namun molor hingga 4 jam. Padahal sebelumnya penutupan dilakukan mulai 10.00 WIB hingga 12.00 WIB, namun tuntas pukul 14.00 WIB.

Antrean kendaraan dari arah Jember mencapai 4 KM. Demikian juga yang dari arah sebaliknya atau Banyuwangi.

“Dari Jember sekitar 4 km. Sedangkan dari Banyuwangi sekitar 2 sampai 3 Km,” kata Kapolsek Silo AKP M. Na’i saat dikonfirmasi, Jumat (19/5/2023).

Rupanya molornya evakuasi itu, tambah dia, lantaran kondisi truk tersangkut akar pohon. Sehingga petugas yang menurunkan alat berat berupa 1 crane harus memotong akar pohon diubantu relawan Jember.

“Kita tutup sejak pukul 10.00 WIB tadi. Awalnya diperkirakan berlangsung 2 jam. Tapi molor karena ada kendala teknis di lapangan. Jadi tadi masih memerlukan cara atau teknik lebih mudah untuk diangkat,” tambahnya.

Sebelumnya, truk fuso bernopol P 8394 UY mengalami kecelakaan tunggal dan masuk jurang pada Kamis (11/5/2023). Truk bermuatan kayu jati itu masuk jurang sedalam sekitar 15 meter.

Dalam kecelakaan itu, sopir truk yakni Imam Baedowi (35) warga Kecamatan Bangorejo, Banyuwangi, selamat. Namun korban sempat dilarikan ke Puskesmas Silo untuk mendapat perawatan.

Simak Video “7,5 Jam Terjebak Lumpur, Tim Peneliti FKH Unair Akhirnya Sukses Dievakuasi
[Gambas:Video 20detik]
(abq/fat)

source